Resep Ku

Resep Masakan, Minuman dan Kue

  • Home
  • Masakan
  • Kue
  • Minuman
Beranda » Cake » Kue » Dorayaki Talas Ungu

Dorayaki Talas Ungu

Tambahkan talas ungu dalam adonan kudapan khas Jepang ini. Dorayaki talas ungu ini pun bisa membuat acara minum teh sore kita jadi lebih berwarna.

Bahan:
50 gram talas pontianak, dikukus, diblender bersama 70 ml susu cair
4 butir telur 
120 gram gula pasir 
1/2 sendok teh garam 
225 gram tepung terigu protein sedang 
2 sendok teh baking powder 
5 tetes pewarna ungu 

Bahan Isi:
50 gram kacang hijau, direbus sampai empuk
30 gram gula pasir 
125 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1 lembar daun pandan 
1/4 sendok teh garam 
1/2 sendok makan margarin 

Bahan Taburan:
50 gram gula tepung 

Cara membuat Dorayaki Talas Ungu:
  1. Isi, masak kacang hijau, gula, santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai kalis. Tambahkan margarin. Aduk rata sampai licin. Angkat. Sisihkan.
  2. Kulit, kocok telur, gula pasir, dan garam sampai kental. Tambahkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan talas.
  3. Panaskan wajan datar. Tuang 1 sendok makan adonan. Biarkan mengembang. Balik adonan. Biarkan sampai matang. Angkat dan sisihkan.
  4. Ambil selembar kulit. Beri isi. Tutup dengan kulit lainnya. 
  5. Sajikan setelah ditabur gula tepung.
Untuk 12 buah
Tweet

Artikel keren lainnya:

  • Dorayaki Talas Ungu
  • Cupcake Kelapa Muda
  • Brownis Roti Tawar
  • Cake Kelapa Jeruk
  • Capuccino Choco Cake
Newer Post
Older Post
Home
Subscribe to: Post Comments (Atom)

Popular Posts

  • Cantik Manis, Nangka Nata De Coco
    Pantas saja kue ini disebut cantik manis. Tampilannya memang  menarik. Rasanya pun tak kalah dengan tampilannya yang cantik. Yuk, segera ...
  • Cake Sarang Semut Wijen
    Kue klasik seperti sarang semut ini bisa menjadi suguhan nikmat saat tamu bertandang ke rumah. Yuk, kita buat cake sarang semut wijen. ...
  • Kue Kering Kacang Mede
    Kue kering ini sangat istimewa dengan tekstur yang renyah dengan kacang mede di bagian atasnya. Simpan dalam stoples tertutup rapat agar...
  • Puding Cokelat Buah
    Hmm Puding Cokelat Buah ini memamng sangat menggoda lidah untuk memcicipinya, apalagi dibuat oleh tangan kita sendiri dan untuk orang-o...
  • Kue Kering Keju Cokelat
    Perpaduan keju dan cokelat dalam kue kering ini menciptakan rasa gurih dan lezat. Bentuknya bulat bertingkat, membuat penampilannya jadi...
Copyright © 2016 Resep Ku - Powered by Blogger
Versi Seluler